REDAKSI88.com – Terkait laporan Dana Desa (DD) Baru Roto Kecamatan Hulu Palik Kabupaten Bengkulu Utara Tahun 2018 dan 2020 oleh anggota BPD setempat ke Kejaksaan Negeri (Kajari) Bengkulu Utara. Dalam waktu dekat ini, Inspektorat Bengkulu Utara segera memeriksa laporan indikasi korupsi yang sudah dilimpahkan ke APIP tersebut. 

“Sudah dilimpahkan ke kami soal laporan DD Baru Roto tersebut, dalam waktu dekat ini kita akan melakukan pemeriksaan,” ujar Kepala Inspektur Inspektorat Bengkulu Utara, Eka Hendriyadi, MH, (2/9/2021). 

Kata Eka, jadwal pemeriksaan yang dilakukan pihaknya saat ini masih padat, jadi terkait laporan soal DD Batu Roto tersebut dipastikan pihaknya akan tetap ditangani. 

“Tetap, tetap akan kita lakukan pemeriksaan terkait laporan itu. Kini jadwal kita masih padat, nanti akan kami kabari apa hasilnya,” jelas Eka. 

Disinggung, apa saja isi laporan mengenai indikasi korupsi kegiatan pengelolaan DD Baru Roto yang dilaporkan anggota BPD. Eka belum bisa membeberkan secara prinsip, sejauh ini pihaknya masih mempelajari isi laporan.