REDAKSI88.COM– Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (DTPHP) Bengkulu Utara melalui Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Putri Hijau menggelar pelatihan Pembuatan Pupuk Organik Cair dari Limbah Pertanian. 

Pelatihan yang diberikan agar petani dapat memanfaatkan limbah pertanian yang melimpah, dan juga bisa mengurangi pencemaran lingkungan serta mengurangi penggunaan pupuk anorganik.

“Potensi bahan untuk pembuatan pupuk organik cair sangat banyak, populasi ternak sapi dan kambing besar. Dimana saat ini belum maksimal dimanfaatkan oleh peternak untuk pupuk di lahan mereka,” ujar Kepala DTPHP, Kuasa Barus. Rabu (20/09/2023).