REDAKSI88.COM– Dana pendampingan bagi pasien yang kurang mampu yang dicanangkan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas Sosial setempat kini sudah dapat dirasakan masyarakat. 

Dimana pada tahun 2023 program ini sudah berjalan, dan bantuan terkhusus diberikan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) yang kurang mampu. 

“Sampai dengan 31 Juli 2023, bantuan ini sudah kita salurkan kepada 22 orang bagi keluarga pasien yang kurang mampu,” kata Kepala Dinas Sosial, Agus Sudrajat, SKM, MM. Selasa(1/8/2023). 

Agus menjelaskan, diantaranya sebanyak 16 orang pasien kurang mampu sudah memanfaatkan program ini di dalam ruang lingkup wilayah Kabupaten Bengkulu Utara maupun Provinsi Bengkulu.

“Kemudian sebanyak 6 keluarga penerima manfaat (KPM) yang kita bantu ke luar daerah. Jadi total bantuan yang sudah kita salurkan sebanyak 22 orang,” terang Agus. 

Agus menambahkan, kedepan program ini akan terus berjalan dan di APBD-P 2023 ini akan tetap diusulkan kembali agar anggaran ditambah sehingga lebih banyak lagi masyarakat yang terbantu.