BENGKULU UTARA, Redaksi88.com – Polres Bengkulu Utara tampaknya serius mendalami dugaan pengancaman Wartawan yang dilakukan Kepala Desa Talang Renah, Kecamatan Air Besi berinisial SR. Dalam Minggu ini melalui Sat Reskrim akan melakukan pemanggilan 2 orang saksi.

“Minggu ini kita panggil saksi 2, perkembangan penyidikan akan kita kirim SP2HP,” kata Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Anton Setyo Hartanto, SIK melalui Kasat Reskrim AKP Jery Antonius Nainggolan, SIK, (21/06).

Diketahui peristiwa ini terjadi pada Minggu (13/06) saat itu Wartawan Tubersnews.com dan Pakarnews.com ingin mengambil liputan kegiatan pembangunan jalan rabat beton di Desa Talang Renah. 

Pada saat pengambilan peliputan tersebut, lantaran tersulut emosi Kades emosi dan melontarkan dugaan nada ancaman kepada kedua awak media.

“Kami diusir, sembari Kades mengeluarkan nada ancaman akan membacok leher kami, yang menyebutkan bahwa sebilah parang sudah dipegangnya,” beber Wartawan Tubarsnews.com, Sukiman.