BENGKULU UTARA – Melalui Dana Desa (DD) tahun 2021, Pemerintah Desa (Pemdes) Retes, Kecamatan Air Padang menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap dua dan titik nol pelaksanaan pembangunan fisik.

Dalam keterangannya Kepala Desa Retes, Hasan meminta kepada Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dalam hal ini selaku perwakilan masyarakat agar tidak sungkan memberikan saran dan masukan selama kegiatan berjalan.

“Selaku partner kami dalam membangun Desa Retes ini, kami akan terima masukan dan saran BPD. Tidak hanya kritikan dan saran saja melainkan solusi bilamana dalam pelaksanaan kegiatan yang berjalan tidak sesuai,” kata Hasan saat Pra Pelaksanaan kegiatan DD dimulai, (4/5).

Hasan pun menandaskan, peranan BPD sangat diharapkan, jangan sampai pada saat pelaksanaan pekerjaan sudah selesai baru timbul masalah. Ia pun tidak ingin BPD hanya menerima laporan saja.

“Saya juga mengharapkan kepada perangkat desa untuk dapat menjalankan tugasnya sesuai dengan tupoksi masing-masing. Apa yang menjadi tanggung jawabnya jangan dilemparkan kepada pihak lain,” ujar Hasan.

Selain itu, Hasan mengimbau berdasarkan surat SE yang sudah diterima pihaknya bahwa di masa Covid 19 ini, terkait larangan mengadakan kerumun agar dapat disikapi masyarakat. Jangan lupa menerapkan protokol kesehatan.

“Gunakan masker, biasakan mencuci tangan dan menjaga jarak. Karena saat ini kondisi grafik peningkatan Covid 19 secara nasional meningkat di atas rata-rata, walaupun nanti dalam waktu dekat ini akan menyambut Idul Fitri,” pesannya.

Hasan pun mengharapkan, diterimanya BLT DD ini dapat dipergunakan sebaik mungkin oleh penerima. Sebenarnya BLT ini digunakan untuk kebutuhan pokok bukan untuk kebutuhan lain.

“Inilah wujud dari apa yang telah dicanangkan oleh pemerintah dalam masa pandemi Covid 19 ini untuk memberikan bantuan kepada masyarakat,” demikian Hasan. (arh)