MUKOMUKO, redaksi88.com — Cawagub Nomor urut 1, Muslihan sambangi warga Desa Bumi Mulia SP 3, Kecamatan Penarik, Kabupaten Mukomuko.

Kali ini, bertempat di kediaman Daryono, pria yang biasa disapa Pak Yon. Siap berikan dukungan penuh dan Insha Allah memenagkan Helmi-Muslihan.

“Semoga menang, karena ikatan keluarga dan gotong royong masyarakat di sini masih kuat,” kata dia. (26/10).

Pak Yon berharap, jalan mulus dan harga sawit naik jika Helmi-Muslihan terpilih nantinya. 

“Semoga amanah dan apa yang diprogramkan dapat terwujud,” ungkap dia.

Lalu, hadir pula mantan Kades Bumi Mulia, H Supratpto. Mengucapkan ribuan terimakasih atas kehadiran cawagub Muslihan.

“Pertemuan ini keuntungan bagi kami dan dianggap keluarga, tadinya belum kenal. Adanya pertemuan ini menjadi kenal,” sampai dia.

Lanjut Suprapto, duduk bersama baru pertama ini, di sini juga hadir ketua karang taruna dan pemuda. Dengan uraian singkat program, insha allah sangat diharapkan ambulance untuk satu desa.

Semoga dikabulkan oleh Allah, berkat dukungan masyarakat bisa terbuka hatinya memilih urut 1.

“Sampaikan juga salam dari kami kepada Pak Helmi, saya mewakili warga masyarakat,” imbuh Suprapto.

Sementara itu, Muslihan menyampaikan jika amanah ini diberikan kepada pasangan Helmi-Muslihan. Insha Allah ini menjadi tanggung jawab dunia dan akhirat.

“Jangan sampai Bengkulu ini jadi cemoohan provinsi termiskin se Sumatera. Kabarkan sama warga, ada calon gubernur orang Jawa Sunda. Dan tolong sampaikan juga program Helmi-Muslihan kepada warga,” pungkas Muslihan. [dm1]