BENGKULU UTARA, Redaksi88.com – Pengadaan kendaraan dinas (Kendis) dilakukan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bengkulu Utara. Meski saat ini masyarakat tengah berjuang melawan pandemi Covid-19 dan tatanan ekonomi masyarakat masih morat marit, kendis mungkin bisa menjadi solusi.

Terpantau sebanyak empat unit mobil jenis minibus terparkir di Halaman Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Utara, Senin (19/07/2021).

Saat awak media bertanya kepada salah satu PNS Dinkes yang tengah melakukan pengecekan kendis mengakui, bahwa salah satu kendis jenis Toyota Innova Reborn untuk Kepala Dinas Kesehatan. 

Selanjutnya, tiga unit kendis lainnya untuk kendaraan operasional dokter spesialis di Rumah Sakit Umum Argamakmur.

“Iya baru datang, Innova Reborn untuk kepala dinas, dan tiga unit lainnya untuk dokter spesialis,” ujar Afri.

Kendis Innova Reborn Dinkes Bengkulu Utara.

Sementara itu, Kabid Aset BKAD Bengkulu Utara, Ricky Wijaya Saputra, S.STP  dikonfirmasi mengaku tidak mengetahui perihal adanya pengadaan kendis yang baru di Dinkes tersebut.

Kata Ricky, sejauh ini BPKAD sudah tidak lagi menangani pengadaan kendis baru, namun sudah diserahkan ke OPD masing-masing sesuai dengan kebutuhan RKBMD-nya.

“Kami tidak tahu ada pengadaan kendis di dinkes, mungkin dinkes pengadaan sendiri. Sejauh ini, kami sudah tidak lagi menangani pengadaan kendis. Soal Rencana Kebutuhan Barang Milik Daerah (RKBMD) nya, silahkan tanya ke SKPD terkait,” jelas Ricky.

Selain itu, terkait adanya pengadaan kendis tersebut, Kepala Dinas Kesehatan, Syamsul Maarif dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp Rabu (21/07) belum merespon. [arh]