Site icon Redaksi88.com

Sekda Bengkulu Utara Resmi Dilantik, Ini Profilnya

Sekda Bengkulu Utara Resmi Dilantik, Ini Profilnya

REDAKSI88.COM – Akhirnya Bupati Kabupaten Bengkulu Utara, Ir H Mi’an resmi melantik sekretaris daerah (Sekda) terpilih, Fitriansyah, S.STP, MM di Gedung Balai Daerah setempat, Senin (12/12/2022)

Dimana sejak berakhirnya jabatan Sekda lama, Dr Haryadi, Pemkab Bengkulu Utara mengalami kekosongan jabatan pimpinan tinggi pratama. 

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini langsung dipimpin Bupati Mian yang dihadiri pula Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE, MAp. 

Sebelumnya, tahapan seleksi Sekda diikuti enam kandidat lainnya yang telah mengikuti sejumlah tahapan hingga dikeluarkannya rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN)

Dalam arahannya, Bupati Mian meminta Sekda yang baru agar dapat bekerja dengan penuh dedikasi serta tanggung jawab sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi). 

“Segenap jajaran pemerintahan harus memberikan dukungan dan kerja sama yang baik, sehingga tugas dan amanah ini dapat dilaksanakan dengan lancar dan sukses,” harap Bupati Mian.

Fitriansyah kelahiran Bengkulu Selatan pada tahun 1977 lulusan Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) angkatan ke 8 Tahun 2000.

Jabatan yang pernah didapuk sebagai sekretaris Bappeda Provinsi Bengkulu, kemudian di Pemkab Bengkulu Utara pernah menjabat Kasubag Mutasi, Kabid Mutasi, Kabag Keuangan, Kabag Pemerintahan, Sekretaris BKD, Kepala BKD dan Pj Sekda Bengkulu Utara.

Exit mobile version