Site icon Redaksi88.com

Pembangunan Link Jalan Mesigit – Talang Ulu Tengah Digeber

Pembangunan Link Jalan Desa Mesigit – Talang Ulu Tengah Digeber.

REDAKSI88.com – Dinas PUPR Bengkulu Utara melalui dana APBD-P Tahun 2022 menganggarkan peningkatan link jalan Desa Mesigit – Talang Ulu, Kecamatan Air Padang yang kini tengah dilaksanakan pihak rekanan.

Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara belum dapat secara maksimal melaksanakan program pembangunan infrastruktur jalan lantaran dua tahun belakangan realisasi dana banyak diserap penanganan untuk pandemi Covid-19.

Kepala Dinas PUPR kabupaten Bengkulu Utara, Heru Susanto, ST melalui pejabat pelaksana teknis kegiatan (PPTK), Niharman, ST, mengatakan, peningkatan jalan link Mesigit-Talang Ulu pengerjaannya tengah digeber.

Pemenang tender CV. Fachri Perdana dengan nilai kontrak sebesar Rp. Rp. 2.094.351.023,56,-

“Peningkatan jalan link Mesigit – Talang Ulu merupakan bagian target pembangunan infrastruktur jalan yang dibanggun pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara Tahun 2022,’ ungkap Niharman.

Niharman menambahkan, pihaknya terus berupaya melakukan pengawasan agar target pekerjaan yang dilakukan pihak rekanan sesuai dengan kontrak kerja yang sudah ada.

“Kita berharap pembangunan jalan Mesigit – Talang Ulu ini tidak ada kendala apapun dan sesuai dengan kontrak kerja selesai tepat pada waktunya,” jelas Niharman.

Sementara itu, Kepala Desa Talang Ulu, Ismail mengatakan, dengan terlaksananya pembangunan jalan Mesigit – Talang Ulu yang tengah dibangun oleh pemerintah daerah sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakatnya.

“Jalan ini sudah lama diidamkan oleh masyarakat, dengan dibangunnya jalan ini salah satu aspek peningkatan perekonomian masyarakat. karena jalan ini salah satu akses jalan penghubung mengeluarkan hasil pertanian warganya,” pungkasnya.

Exit mobile version